AHY Deklarasi Demokrat Dukung Prabowo Calon Presiden 2024

0
542
Foto: SP-AHY/ Ketum Gerindra-Ketum Demokrat, Kamis (21/09)
Penulis: Julius H / Editor: Ct80
Media…Pemilu Raya
NASIONAL-Jakarta-Swaraproletar.id- Dalam Rapat Pimpinan Nasional Partai Demokrat, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mendeklarasikan dukungan kepada Prabowo sebagai calon Presiden di Pilpres 2024, yang bertempat di Jakarta Convention Center (JCC), Kamis (21/9) malam.
“Malam hari ini, Kamis, 21 September 2023, pada Rapimnas Partai Demokrat bertempat di JCC, “Saya AHY, Ketum Demokrat secara resmi dan terbuka mendeklarasikan Bapak Prabowo Subianto sebagai capres RI dalam pemilu 2024,” kata AHY.
Setelah dideklarasikan sebagai calon Presiden, Prabowo Subianto langsung berdiri dan memberikan hormat kepada AHY. AHY lalu meneriakkan nama Prabowo tiga kali.
Prabowo! Prabowo! Prabowo!” kata AHY disambut teriakan “PRESIDEN” oleh para peserta Rapimnas.
Berdasarkan deklarasi tersebut maka koalisi Indonesia Maju menjadi bertambah anggotanya, yaitu Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Amanat Nasional, Partai Bulan Bintang, Partai Gelora Indonesia, Partai Garda Perubahan Indonesia, Partai Solidaritas Indonesia, Partai Rakyat Indonesia, serta Partai Non Partisan yaitu Partai Beringin Karya dan Partai Rakyat Adil Makmur serta Partai lokal yaitu Partai Aceh.
Berkenaan dengan bergabungnya Partai Demokrat dalam Koalisi Indonesia Maju, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Mukomuko, Nursalim, menyambut deklarasi tersebut dengan suka cita.
“Bergabungnya Partai Demokrat dalam Koalisi Indonesia Maju merupakan angin segar bagi kita untuk bersama-sama meraih kemenangan dalam Pilpres 2024. Untuk Kabupaten Mukomuko, hal ini menambah semangat kami untuk meraih kemenangan,” ujar Nursalim.
Lanjut Nursalim,” Semoga Koalisi Indonesia Maju dengan kerja keras dan kerja cerdas bersama-sama mengantarkan Bapak Prabowo sebagai Presiden pada Pilpres 2024,” pungkasnya.
By Redaksi: KP-BO-Swaraproletar.Id-@merahmerdeka
Artikulli paraprakPasca MUNASLUBSUS, DPP PJS lakukan pergantian Sekjend, “DPD PJS Sumsel diambil alih” 
Artikulli tjetërSP Praperadilan Darto/Taufik Vs Polres Mukomuko, “Yulian” Melawan maling kok penganiayaan, Logikanya dimana?

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini